A. Pengertian
Debian adalah sistem operasi komputer yang tersusun dari paket-paket perangkat lunak yang dirilis sebagai perangkat lunak bebas dan terbuka dengan lisensi mayoritas GNU General Public License dan lisensi perangkat lunak bebas lainnya.
B. Latar Belakang
Dalam pembangunan dan pembuatan server, kita dapat menggunakan sebuah sistem operasi yang cukup populer dan sudah sering digunakan oleh para pecinta Linux yaitu Debian. Salah satu versi Debian yang umum digunakan sebagai server adalah Debian 8.6 Jessie.
C. Maksud dan Tujuan
Supaya lebih paham dengan fungsi server, dan dapat meng-install Debian sebagai sistem operasi dari server yang kita gunakan.
D. Alat dan Bahan
- Laptop / PC
- File ISO dari Debian 8.6, disini Saya menggunakan DVD 1
- Virtual Box (jika ingin secara virtual)
E. Waktu pengerjaan
Sekitar 10 s/d 15 menit (Tergantung lamanya waktu instalasi)
F. Pembahasan
Untuk melakukan instalasi Debian 8.6, dapat kita lakukan dengan langkah-langkah yang mudah sebagai berikut.
1. Jalankan Virtual Box dan lakukan boot ke DVD 1 Debian 8.6
2. Saat muncul tampilan instalasi, tekan 'Enter' untuk memulai instalasi dengan mode CLI
9. Untuk 'Gateway', isikan sesuai gateway yang akan kita gunakan. Isikan alamat IP router, jika gateway server adalah router. Untuk network address, isikan sesuai network yang digunakan oleh server.
12. Selanjutnya, masukan password yang akan digunakan sebagai kata sandi super user atau root dari server. Masukan pula password yang sama untuk konfirmasi di 'Re-enter Password'
15. Masukan password yang akan digunakan oleh User, masukan password yang sama pula untuk konfirmasi.
16. Pilih zona waktu yang akan digunakan oleh Server, pilih 'Western' jika Anda berada dalam WIB.
19. Pilih skema partisi 'All files in one partition', jika Anda ingin semua data disimpan dalam 1 partisi disk.
21. Sistem akan memastikan kembali partisi yang akan digunakan, pilih 'Yes' untuk melakukan perubahan pada disk.
22. Debian memiliki paket-paket CD / DVD yang terpisah, jika ingin melakukan scan ke CD / DVD yang lain pilih 'Yes' dan jika tidak maka pilih 'No'.
25. Pilih paket-paket yang ingin langsung dipasang pada server, disini untuk sementara saya memasang 2 buah paket dari bawah.
28. Sampai disini proses instalasi sudah berhasil dan pilih 'Continue' untuk melakukan reboot dan memulai penggunaan.
Tahap instalasi Debian 8.6 sebagai sistem operasi dari server yang kita gunakan itu cukup mudah dan lumayan cepat jika mengerti dan paham saat konfigurasinya.
- https://id.wikipedia.org/wiki/Debian
0 komentar
Post a Comment